Kali ini mari mengetahui 5 Negara Dengan Tentara Aktif Terbanyak Di Dunia, yang mana saat ini sejumlah negara diberbagai kawasan dunia sedang berbondong-bondong untuk meningkatkan kemampuan militernya, yang mana hal ini tentu bertujuan untuk melindungi wilayah dan warga negaranya.
Jepang ialah salah satu negara dibenua Asia yang baru-baru ini meningkatkan anggaran pertahanannya yang bisa dikatakan menjadi yang tertinggi setelah berakhirnya perang dunia ke 2.
Baca Juga: Mengenal Tank Tempur Harimau Buatan Indonesia
Hal tersebut merupakan wujud antisipasi pemerintah Jepang terhadap meningkatnya aktifitas militer Korea Utara, Rusia, dan Tiongkok di kawasan semenanjung Korea serta kepulauan Taiwan yang mana sewaktu-waktu bisa terjadi perang terbuka.
Kemudian salah satu unsur militer yang paling utama ditingkatkan oleh suatu negara umumnya ialah jumlah prajurit, yang mana kualitas dan jumlah personil militer dapat menentukan hasil dimedan pertempuran.
Dari banyaknya negara didunia, kira-kira negara mana saja yang memiliki prajurit militer terbanyak didunia? berikut negara dengan tentara Aktif terbanyak didunia tahun 2022 versi globalfirepower.
1. TIONGKOK
Tiongkok menjadi negara dengan pasukan militer aktif terbanyak didunia, dimana negara dengan populasi terbesar didunia ini memiliki tentara aktif sebanyak 2.000.000 personel yang mana angka ini dua kali lipat lebih besar dari jumlah pasukan aktif milik Rusia.
2. INDIA
India menjadi negara ke 2 dengan tantara aktif terbanyak didunia dan jumlah pasukan India sendiri bisa dikatakan tertinggal jauh dari jumlah prajurit Tiongkok, dimana India pada tahun 2022 memiliki tentara aktif sebanyak 1.450.000 pasukan.
3. AMERIKA SERIKAT
Meski Amerika merupakan negara dengan militer terkuat didunia, akan tetapi mengenai jumlah pasukan aktif negara ini tertinggal cukup jauh dengan Tiongkok, yang mana saat ini kebijakan kedua negara besar tersebut saling bertentangan baik secara ekonomi maupun militer.
Pada tahun 2022 Amerika Serikat memiliki sebanyak 1.390.000 tentara aktif dan memiliki pasukan cadangan sekitar 442.000 prajurit.
4. KOREA UTARA
Korea Utara menempati diposisi ke 4 sebagai negara dengan tantara aktif terbanyak didunia, yang mana pada tahun 2022 negara ini tercatat memiliki prajurit sebanyak 1.200.000 Personil dan memiliki sekitar 600.000 pasukan cadangan yang dapat dikerahkan kapan saja.
5. RUSIA
Rusia merupakan negara terluas didunia, akan tetapi populasi yang mendiami negara tidak sebanyak yang dibayangkan dimana negara ini merupakan rumah bagi sekitar 143,4 juta (2021) penduduk.
Meski begitu negara ini pada tahun 2022 tercatat memiliki tentara aktif berjumlah 850.000 prajurit dan angka ini akan terus meningkat.
Lalu bagaimana dengan Indonesia, yang mana negara ini masuk ke dalam 5 besar sebagai negara dengan populasi terbanyak didunia?
Baca Juga: Beberapa Alat Tempur Canggih Buatan Rusia
Indonesia sendiri menepati posisi ke 12 sebagai negara dengan tentara aktif terbanyak didunia, dan menempati posisi ke 2 sebagai negara dengan pasukan aktif terbanyak dikawasan Asia Tenggara setelah Vietnam.
Pada tahun 2022 negara kepulauan ini tercatat memiliki pasukan aktif sebanyak 400.000 personil dan cadangan 400.000 prajurit.
Bagaimana menurut kamu mengenai 5 Negara Dengan Tentara Aktif Terbanyak Di Dunia? berikan pendapatmu dikolom komentar dibawah.
Eksplorasi konten lain dari LintasPikiran.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.