Seperti yang kita ketahui hal yang berkaitan dengan kerjasama ekonomi di dunia akan mengacu pada nilai tukar dollar Amerika Serikat, yang mana tentunya mata uang ini milik negara Amerika Serikat. Lalu Mengapa Nilai Mata Uang Internasional Harus Dollar Amerika sebagai acuan nilai mata uang dunia?.
Semua bermula dari The Fed yang didirikan oleh Federal Reserve Act di tahun 1913, hal ini merupakan respon atas ketidakpastian dari sistem mata uang yang sebelumnya. Dimana uang kertas dahulu diterbitkan oleh masing-masing bank di Amerika Serikat.
Baca Juga: Amerika Serikat Negara Penghasil Minyak Terbesar Di Dunia
Di waktu yang bersamaan Amerika Serikat saat itu sedang menjadi negara dengan ekonomi terkuat didunia, namun pusat perdagangan dunia masih berada di Inggris dan segala transaksinya menggunakan Pound sterling.
Semua hal tersebut berubah ketika perang dunia pertama dimulai, dimana saat itu banyak negara yang mulai meninggalkan emas sebagai acuan nilai tukar mata uangnya dan beralih menggunakan uang kertas, kendati demikian Inggris tetap menggunakan emas untuk menjaga posisinya sebagai mata uang yang kala itu memimpin dunia.
Setelah 3 tahun perang dunia terjadi, Inggris untuk pertama kalinya harus meminjam uang dengan negara lain dan Amerika Serikat yang saat itu ekonominya kuat menjadi pemberi pinjaman bagi banyak negara yang bersedia membeli obligasi Amerika Serikat berdenominasi dollar.
Beberapa tahun kemudian Inggris pun resmi meninggalkan standar emas, dan hal ini memicu ketidakstabilan transaksi perdagangan dunia yang saat itu masih menggunakan mata uang Pound sterling, serta disaat itu mata uang Dollar AS menjadi cadangan utama mata uang dunia.
Tidak sampai disitu, pada saat perang dunia kedua kembali berkecamuk, Amerika Serikat selaku produsen dan pemiliki cadangan senjata bersedia untuk menukarkan persenjataannya dalam bentuk emas.
Baca Juga: 5 Negara Pemilik Senjata Nuklir Terbanyak Di Dunia
Sehingga saat perang dunia ke 2 berakhir mayoritas emas dunia sudah ada dibawah kendali Amerika Serikat.
Hal tersebutlah yang menyebabkan banyak negara tidak bisa kembalikan peran emas sebagai cadangan mata uangnya seperti semula.
Sekian pembahasan singkat mengenai Mengapa Nilai Mata Uang Internasional Harus Dollar Amerika, bagaimana menurut kamu? tuliskan pendapatmu dikolom komentar dibawah.
Eksplorasi konten lain dari LintasPikiran.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.